Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Terpopuler Olimpik - Geliat Semifinal German Open 2018 yang Makin Panas hingga Isyarat MotoGP Bakal Digelar di Indonesia

By Any Hidayati - Minggu, 11 Maret 2018 | 10:01 WIB
Pasangan ganda putra nasional, Mohammad Ahsan (kanan)/Hendra Setiawan, mengembalikan shuttlecock dari lawan mereka, Lee Jhe-Huei/Lee Yang (Taiwan), pada babak perempat final turnamen Jerman Terbuka 2018 yang berlangsung di Innogy Sporthalle, Mulheim an der Ruhr, Jerman, Jumat (9/3/2018). (BADMINTON INDONESIA)

Turnamen German Open 2018 yang telah menyelesaikan babak semifinal sukses memantik semangat penggemar bulu tangkis Indonesia pada Sabtu (10/3/2018).

Hal ini terlihat dari dominasi berita tentang turnamen bulu tangkis level BWF World Super 300 tersebut.

Kesuksesan pasangan ganda putra nasional Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan melaju ke semifinal menjadi berita yang paling diburu pembaca kanal Olimpik BolaSport.com.

Selain itu, ada juga berita mengenai sinyal kuat Indonesia akan menjadi bagian dari balapan MotoGP dengan direnovasinya beberapa sirkuit balapan.

Ada juga berita mengenai panahan yang semakin populer di Sumatra Utara.

(Baca Juga: German Open 2018 - Menangi Derbi Indonesia, Fajar/Rian Sukses Melangkah ke Partai Puncak)

Berikut 5 berita terpopuler Olimpik BolaSport.com sepanjang Sabtu (10/3/2018)

1. German Open 2018 - Menang Straight Games, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan Kantongi Tiket Semifinal


asangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, berpose dengan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan setelah menjalani semifinal Jerman Terbuka yang berlangsung di Innogy Sportshalle, Mulheim an der Ruhr, Jerman, Sabtu (10/3/2018).(BADMINTON INDONESIA)

Indonesia berhasil menambah tiket semifinal German Open 2018 setelah duet Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan sukses memenangi laga perempat final yang digelar Jumat (9/3/2018).