Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Australian Open 2018 - Wakil Korea Jadi Juara Seusai Tundukkan Peraih Perak Olimpiade dari Malaysia

By Diya Farida Purnawangsuni - Minggu, 13 Mei 2018 | 15:26 WIB
Pasangan ganda campuran Korea Selatan, Seo Seung-jae/Chae Yujung, saat menjalani laga pada turnamen New Zealand Open 2018. (YOUTUBE.COM/ILOVEBADMINTON)

Chan/Goh memperlebar jarak poin mereka dengan Seo/Chae setelah memetik tiga poin beruntun. Melalui tambahan poin tersebut, Chan/Goh unggul 15-11.

Seo/Chae kembali menebar ancaman ketika mereka berhasil meraih tiga poin beruntun dan mengubah skor menjadi 15-16.

Seo/Chae akhirnya bisa menyamakan kedudukan menjadi 18-18 melalui dua poin beruntun yang mereka menangi.

(Baca juga: Australian Open 2018 - China Raih 2 Gelar Juara Melalui Sektor Tunggal)

Kedua pasangan kemudian terlibat pertarungan sengit hingga terjadi setting point dalam kedudukan 20-20 dan 21-21.

Namun, kali ini Seo/Chae yang berhasil menunjukkan kematangan mental bertanding mereka.

Memetik dua poin berikutnya secara beruntun, Seo/Chae pun keluar sebagai juara ganda campuran pada turnamen Australian Open 2018.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P