Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemindahan Rumput SUGBK Dilakukan Setelah Laga Persija Jakarta Vs Home United

By Nugyasa Laksamana - Selasa, 15 Mei 2018 | 17:12 WIB
Sekretaris Jenderal Inasgoc Eris Herryanto (kiri), didampingi Dirut PPKGBK Winarto, memaparkan kepada awak media perihal rencana pemindahan rumput Stadion Utama Gelora Bung Karno sebelum acara pembukaan Asian Games 2018 di Wisma Serbaguna Senayan, Jakarta, Selasa (15/5/2018). (INASGOC)

Sejauh ini, Inasgoc sudah mendapatkan 10.000 armor deck. Sisanya akan disewa dari Australia dan Amerika Serikat.

Sementara itu, rumput SUGBK akan dipindahkan dan dirawat di area Lapangan Panahan oleh ahli dari Institut Pertanian Bogor (IPB) selama sekitar 3 bulan.

Seremoni pembukaan Asian Games 2018 yang berlangsung pada 18 Agustus mendatang akan melibatkan sekitar 5.000 orang.

Untuk mendukung acara itu, panitia akan mendirikan panggung besar selayaknya seremoni pembukaan ajang multi-event seperti Olimpiade.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P