Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Setelah kemenangan tahun 1996, Indonesia tidak pernah sekalipun menjadi kampiun Piala Uber.
Prestasi terbaik tim putri Indonesia usai Piala Uber 1996 adalah posisi runner-up pada edisi 1998 dan 2008.
Pada tahun ke-22 tanpa gelar juara, target pertama Srikandi Indonesia di Piala Uber 2018 adalah lolos fase grup.
(Baca Juga: Susy Susanti Ingin Tim Uber Indonesia Bisa Lolos Dulu dari Fase Grup)
"Minimal kita lolos dulu saja dari fase grup, atau setidaknya bisa mencapai peringkat ke-2 grup. Idealnya, kami harus bisa mengalahkan Prancis dan Malaysia," ujar Susy Susanti seperti diberitakan BolaSport.com.
Greysia Polii dkk akan bertanding di Piala Uber 2018 yang berlangsung pada 20-27 Mei 2018 di Bangkok, Thailand.
Adapun AS tidak tampil di Piala Uber 2018 setelah kalah 0-3 dari Kanada di final Kejuaraan Beregu Amerika.