Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
(Baca juga: Real Madrid Sukses Raih La Decima di Ajang Euroleague 2017-2018)
Puncaknya ketika kedua wakil sama kuat dengan skor 22-22, pasangan Della/Rizki mampu meraih meraih kemenangan gim pertama dengan skor 24-22.
Gim kedua berjalan dengan sama serunya dimana kedua wakil sama-sama bermain dengan baik.
Terbukti kedua wakil menciptakan match point ketika kedudukan sama kuat 20-20, namun pasangan Della/Rizki harus menerima kekalahan di gim kedua dengan skor 20-22.
Setelah kekalahan tersebut, wakil Indonesia seperti terpercik semangatnya dan bermain dengan terus menyerang.
(Baca juga: 4 Rekor yang Dipecahkan Luka Doncic Sebagai Pemain Real Madrid)
Pasangan ganda putri Indonesia sukses membuat wakil Malaysia kewalahan dan memenangi gim ketiga dengan skor 21-12.
Berkat kemenangan yang diraih oleh Della/Rizki kini Indonesia unggul sementara dengan skor 3-1 atas Malaysia pada babak penyisihan grup D Piala Uber 2018.