Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kejar Mimpi Jadi Pesepak Bola, Usain Bolt Berlatih di Norwegia

By Diya Farida Purnawangsuni - Rabu, 30 Mei 2018 | 19:11 WIB
Eks sprinter Jamaika, Usain Bolt, hadir pada seremoni penyerahan medali nomor lari putri 200 meter pada ajang Commonwealth Games 2018 yang berlangsung di Carrara Stadium, Gold Coast, Australia, 12 April. (SAEED KHAN/AFP PHOTO)

"Kami mengatakan kepada para pemain bahwa akan ada pemain yang mau menjalani try-out dan dia sangat cepat," ucap Flo.

"Lalu, pintu terbuka dan Bolt masuk. Momen itu mengejutkan mereka, mereka tidak bisa mempercayai hal tersebut," kata Flo lagi.

(Baca juga: Dampak Ekonomi Asian Games 2018 Lewat Penjualan Berbagai Merchandise)

Pasca-pensiun sebagai pelari jarak pendek, Usain Bolt memang berulang kali menyampaikan keinginannya untuk menjadi pesepak bola.

Sebelum berlatih di Stromsgodset, pendukung Manchester United itu sudah lebih dulu melakoni aktivitas serupa di klub Borussia Dortmund pada Maret lalu.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P