Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Selain itu, berbagai asumsi mengungkapkan sosok dibalik coretan-coretan merah di insta story milik Via Vallen.
Namun dalam tulisan Via Vallen menyebutkan bahwa ia belum pernah bertemu dengan pesepak bola tersebut.
Sehingga, anggapan netizen tentang sosok tersbut belum bisa dibuktikan dengan pasti.
Akibat kasus ini, nama Via Vallen masuk dalam trending topic di Twitter.
(Baca juga: Merasa Disudutkan, Manajer Persija Jakarta Sentil Berita Miring Berbau Provokasi)
Hingga pukul 15.00 WIB, Twitter telah mencatat sebanyak 16 ribu tweet yang menuliskan nama Via Vallen.
Kemarahan pelantun lagu 'Sayang' ini juga kebanjiran dukungan di instagram.
"Jangan menilai saya! Kau tahu namaku tapi tidak ceritaku," celoteh Via Vallen di instagram.
Celoteh dara cantik 26 tahun ini langsung mendapatkan dukungan sebanyak 17 ribu netizen.
Menariknya, dukungan ini berasal dari berbagai kalangan, bukan pecinta dangdut saja.
Kalangan suporter Indonesia dari berbagai klub juga bersatu, dan beri dukungan untuk Via Vallen.