Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

4 Pengakuan Via Vallen Terkait Kasus Pelecehan Seksual dari Pesepak Bola yang Dialaminya

By Muhammad Shofii - Kamis, 7 Juni 2018 | 17:09 WIB
Penyanyi Via Vallen saat ditemui selepas acara peluncuran Liga 1 2018 di Studio 5 Indosiar, Senin (19/3/2018) ( REYNAS ABDILA/TRIBUNNEWS.COM )

Pasalnya, wanita berusia 26 tahun ini diminta melakukan kegiatan tak terpuji di kediaman pesepak bola yang kabarnya berinisial MS tersebut.

"Ya intinya tiba-tiba aja di-DM kayak gitu, disuruh ke rumahnya, ujung-ujungnya gitu."

"Ya saya sebagai perempuan dan penyanyi dangdut, yang notabene dari dulu dipandang sebelah mata, terus saya di-DM kayak gitu, saya ngerasa dilecehkan, saya syock lah pasti," ujar Via Vallen saat ditemui tim Grid.ID di kawasan Ciputat, Tangerang Selatan, pada Rabu (6/6/2018).

Pelantun tembang 'Sayang' yang tak terima dengan perlakukan tersebut, mempublikasikan bukti DM-nya lewat Instagram Story.

(Baca juga: Karena Olahraga, Keluarga Artis Ini Usianya Mencapai Ratusan Tahun)

Kok tiba-tiba gini ke saya, emang saya perempuan apaan. Saya ngerasa gitu."

"Terus makanya ya sudah kenapa saya langsung screenshot trus saya posting," lanjut Via.

"Ya tujuan saya memang untuk perempuan di luar sana, kita kalau ada tindakan kaya gini kita harus berani speak up, kita harus berani bersikap, nggak boleh diam aja."

"Kalau misalnya kita diam saja kita sama saja ngedukung orang-orang seperti itu untuk melakukan lagi dan lagi, dan tujuan saya emang itu sih, buat ngasih tahu kepada semua wanita indonesia, bahwa ini lho, kalau kita ada yang berbuat nggak sopan, kita nggak boleh diam saja," pungkas Via.

4. Tujuan mengunggah screenshot tersebut

Via Vallen mengaku sengaja mengunggah pesan yang telah melecehkannya di Instagram Story demi memberikan inspirasi pada semua perempuan Indonesia agar berani bersikap.

"Ya tujuan saya memang untuk perempuan di luar sana, kita kalau ada tindakan kaya gini kita harus berani speak up, kita harus berani bersikap, nggak boleh diam aja," ujarnya saat ditemui di lokasi shooting single terbarunya 'Meraih Bintang' di Studio Toha, Ciputat, Tangerang Selatan, Rabu (6/6/2018).

Bagi Via, dengan diamnya wanita yang mendapatkan pesan melecehkan justru akan membuat pelaku terus melancarkan aksinya.

(Baca juga: Via Vallen Mendapat Pelecehan dari Pesepak Bola Kondang, Nikita Mirzani Malah Berikan Respons Menohok)

"Kalau misalnya kita diam saja, kita sama saja ngedukung orang-orang seperti itu untuk melakukan lagi dan lagi."

"Dan tujuan saya emang itu sih, buat ngasih tahu kepada semua wanita indonesia, bahwa ini lho, kalau kita ada yang berbuat nggak sopan, kita nggak boleh diam saja," imbuhnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P