Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
(Baca juga: Tumbangkan Kento Momota pada Kejuaraan Asia Junior 2012, Pemain Malaysia Ini Terancam Didegradasi)
Saat Olimpiade Beijing 2008 dan London 2012, Ilyin hanya berkompetisi dua kali pada turnamen internasional.
Lifter Kazakstan lainnya, Maiya Maneza yang juga didiskualifikasi dari dua Olimpiade tercatat bertanding sebanyak lima kali dalam empat tahun.
"IWF sepenuhnya berkomitmen untuk melindungi atlet bersih dan memastikan bahwa atlet yang terbukti bersih pada Olimpiade tetap menjadi puncak olahraga kami," ucap Presiden IWF Tamás Aján.
"Dalam beberapa tahun terakhir, kami telah bekerja keras untuk mengurangi insiden historis doping di angkat besi. Kami secara radikal mengubah pendekatan kami. Perubahan sering sulit, tetapi untuk kebaikan olahraga kami. IWF bertekad untuk terus bekerja menuju masa depan yang lebih cerah."
Presiden Federasi Angkat Besi Jerman Christian Baumgartner mengaku tidak terkejut dengan taktik Kazakstan karena mereka akan melakukan apa saja untuk bersaing pada Olimpiade.
"Jelas mereka tidak tertarik untuk menjadi bangsa yang paling populer di angkat besi. Saya cukup yakin banding ini tidak akan berhasil."