Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sederhana, Ini 3 Menu Makanan Favorit Bek Andalan Persib

By Aziz Gancar Widyamukti - Sabtu, 23 Juni 2018 | 13:02 WIB
Aksi pemain belakang Persib Bandung, Henhen Herdiana, saat tampil melawan Madura United pada laga pekan ketujuh Liga 1 2018 di Stadion Gelora Ratu Pamellingan Pamekasan, Jawa Timur, Jumat (04/05/2018) sore. (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Pemilik nomor punggung 12 itu juga tetap menyukai hidangan khas Sunda sebagai menu makan favoritnya.

(Baca Juga: Kualitas Lionel Messi Sebagai Pemimpin Tim Tak Sebagus Cristiano Ronaldo)

Uniknya, ia justru memilih ikan asin dan lalap yang menjadi menu spesial buatnya, bukan sajian mewah lainnya.

"Mungkin karena masakan di rumah selalu enak dan menyajikan makanan Sunda jadi suka sampai saat ini. Lebih suka makan di rumah juga," kata Henhen.

Meski demikian, ia harus mengonsumsi berbagai macam sayur untuk menjaga kondisinya.

"Lebih ke sayur kacang atau sayur lainnya dan buah-buahan. Lebih membatasi, seperti sambal. Makanya suka istimewa kalau ada ikan asin, telor ceplok dan lalap itu,” ucap bek berusia 22 tahun ini.

(Baca juga: Begini Jadinya Kalau Marcus Rashford Meniru Gaya Fenomenal Salt Bae)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P