Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pada akhirnya Tommy Sugiarto berhasil menutup gim pertama dengan kemenangan 21-13.
(Baca Juga: Jadwal F1 Austria 2018 - Menangi Balapan Lagi Lewis Hamilton?)
Kantaphon Wangcharoen yang tidak ingin tersingkir berusaha mengejar keunggulan Tommy Sugiarto pada gim kedua.
Wangcharoen, yang pada babak sebelumnya berhasil menyingkirkan Chen Long dapat menutup interval pertama pada gim kedua dengan skor 8-11.
Akan tetapi Tommy Sugiarto tidak mau kalah. Selepas jeda, Tommy berhasil bangkit dan membalikkan kedudukan menjadi 14-13.
Selepas itu Tommy Sugiarto berhasil menjaga keunggulan hingga gim kedua berakhir.
Anak dari Icuk Sugiarto itu akhirnya berhasil memastikan diri lolos ke babak perempat final usai mengakhiri gim kedua dengan skor 21-19.
Tommy Sugiarto pun menjadi satu-satunya wakil Indonesia pada sektor tunggal putra setelah kompatriotnya, Jonatan Christie, tersingkir pada babak kedua.
Pada babak perempat final, Tommy Sugiarto akan berhadapan dengan tunggal putra China, Shi Yuqi.