Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Malaysia Open 2018 - Jepang Raih 1 Gelar Melalui Matsutomo/Takahashi

By Diya Farida Purnawangsuni - Minggu, 1 Juli 2018 | 13:28 WIB
Pasangan ganda putri Jepang, Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi, melakukan tos setelah memenangi poin atas lawan mereka, Vivian Hoo/Woon Khe Wei (Malaysia) pada partai keempat babak perempat final Piala Sudirman di Carrara Indoor Sports Stadium, Gold Coast, Australia, Jumat (26/5/2017). Matsutomo/Takahashi menang dengan skor 21-7, 21-14. (PATRICK HAMILTON/AFP PHOTO)

Memasuki paruh kedua gim kesatu, Matsutomo/Takahashi kian percaya diri dengan permainan mereka.

Sebaliknya, duet Chen/Jia justru tampak buntu menghadapi permainan dari Matsutomo/Takahashi.

Bahkan, Matsutomo/Takahashi berhasil mencapai game point pada gim kesatu setelah Chen/Jia melakukan kesalahan komunikasi.

Chen/Jia memang masih bisa menambah satu poin lagi setelah itu, tetapi pengembalian Jia yang mendarat di belakang kiri bidang permainan memastikan Matsutomo/Takahashi memenangi gim kesatu.

Baca Juga: Hasil Final Malaysia Open 2024 - Kebangkitan Dramatis Ganda Putra No 1, Liang/Wang Samai Rekor Fajar/Rian 

Tertinggal satu gim memaksa Chen/Jia bermain lebih agresif pada gim kedua.

Strategi ini cukup berhasil mengimbangi permainan taktis yang dilancarkan Matsutomo/Takahashi.

Alhasil, kedua pasangan terus bergantian mendulang poin dari kedudukan 2-2 hingga 8-8.

Matsutomo/Takahashi baru bisa melepaskan diri dari tekanan Chen/Jia setelah memetik dua poin beruntun.

Matsutomo/Takahashi kemudian mencapai interval dalam keunggulan 11-9 setelah pengembalian Jia melebar ke sisi luar kiri lapangan mereka.