Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kejuaraan Dunia 2018 - Anthony Gagal Atasi Wakil Jepang

By Any Hidayati - Rabu, 1 Agustus 2018 | 15:54 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, tampil dalam laga Kejuaraan Dunia 2018 di Nanjing, China, Selasa (31/7/2018). (BADMINTON INDONESIA)

Namun, banyaknya kesalahan sendiri yang dibuat Anthony memberi keuntungan bagi Tsuneyama.

Tsuneyama pun meraih lima poin beruntun dan memenangi gim kesatu dengan margin empat poin.


Pebulu tangkis tunggal putra Jepang, Kanta Tsuneyama. (BWFWORLDTOUR.COM)

Memasuki gim kedua, tempo permainan Anthony sedikit menurun, terutama pada awal gim.

Kendati sempat menipiskan selisih skor menjadi 4-5, Anthony tak pernah bisa menyamakan kedudukan dengan Tsuneyama.

Saat gim kedua mencapai interval, Anthony tertinggal 6-11.

(Baca Juga: Inilah Performa Motor yang Diinginkan Valentino Rossi di Yamaha)

Selepas jeda, performa Anthony tak kunjung membaik.

Sebaliknya, Tsuneyama justru kian leluasa mendulang poin demi poin.

Alhasil, Tsuneyama pun meraih kemenangan yang cukup telak pada gim kedua dan memastikan diri lolos ke babak ketiga.

Hasil lengkap para wakil Indonesia pada Kejuaraan Dunia 2018 dapat dilihat di sini.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P