China Open 2018 - Situs Resmi BWF Sebut Indonesia Punya Hari yang Cerah pada Pertandingan-pertandingan Pembuka

By Susi Lestari - Rabu, 19 September 2018 | 09:17 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra nasional Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, melakukan selebrasi setelah memenangi poin atas lawannya, Lin Dan (China), pada laga babak kesatu turnamen China Open 2018, Selasa (18/9/2018). (BADMINTON INDONESIA)

Pada pertandingan babak ketiga Kejuaraan Dunia 2018, Fajar/Rian kalah dua gim langsung 17-21, 16-21 dari Kamura/Sonoda.

(Baca Juga: Sering Dikritik karena Performa Buruk, Ganda putra Malaysia Ini Didesak untuk Tidak Menyerah)

Selain Anthony dan Fajar/Rian, wakil-wakil Indonesia lainnya berhasil merebut kemenangan di babak pertama mereka.

Dari sektor ganda campuran, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir berhasil mengatasi perlawanan Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo (Jepang) dengan skor telak 21-7, 21-16.

Indonesia juga berjaya di sektor ganda putri setelah dua wakilnya berhasil meraih kemenangan.

Greysia Polii/Apriyani Rahayu sukses mengalahkan Johanna Goliszewski/Lara Kaepplein (Jerman), sementara Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta menumbangkan perlawanan Chow Mei Kuan/Lee Mee Yean (Malaysia).

Satu-satunya kekalahan yang diderita oleh wakil Indonesia dialami oleh pasangan ganda campuran, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja.

Hafiz/Gloria tidak bisa merebut kemenangan saat ditantang pasangan juara All England Open 2018 Yuta Watanabe/Arisa Higashino.