Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Respons Khabib Normagomedov Usai Ditawari Rapper Ternama AS untuk Keluar dari UFC

By Bagas Reza Murti - Sabtu, 13 Oktober 2018 | 21:25 WIB
Dana White (Presiden UFC) saat menengahi Khabib Nurmagomedov (kiri) dan Conor McGregor dalam sesi timbang badan UFC 229 yang digelar pada Jumat (5/10/2018) sore waktu Amerika Serikat. ( twitter.com/UFC )

"Saya sangat serius Khabib. Saya tahu jika Khabib adalah pria berprinsip, dan penghinaan ini sudah keterlaluan. McGregor beruntung, Khabib tak menghiraukan tap out-nya," tulis 50 cent.

(Baca juga: Netizen Indonesia Meradang di Akun Resmi AFC Usai Timnas Singapura Taklukan Mongolia, Ini Alasannya)

Sebelumnya Khabib Nurmagomedov mengancam keluar dari UFC setelah tahu rekannya Zubaira Tukhugov, yang juga terlibat dalam kericuhan UFC 229, terancam dipecat.

Tak butuh waktu lama setelah pernyataan itu, petarung asal Rusia ini mengaku sudah mendapatkan beberapa tawaran menarik dari berbagai pihak.

Melalui akun Twitter pribadinya, Khabib Nurmagomedov melontarkan cuitan bahwa dirinya telah mendapat tawaran dari WWE untuk pindah haluan.

"WWE mengajak saya untuk bergabung. Bagaimana menurut kalian semua?" tulis Nurmagomedov lewat akun @TeamKhabib pada Jumat (12/10/2018).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P