Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ini Alasan Greysia Polii/Apriyani Rahayu Tampil dengan Baju Polos Saat Semifinal Denmark Open 2018

By Doddy Wiratama - Minggu, 21 Oktober 2018 | 06:04 WIB
Aksi Greysia Polii saat tampil pada semifinal ganda putri Denmark Open 2018 yang berlangsung pada Sabtu (20/10/2018). (BADMINTON INDONESIA)

Kala itu sang lawan, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Jepang), mengenakan seragam atasan abu-abu gelap dengan bawahan rok warna merah.

Greysia Polii/Apriyani Rahayu akhirnya memakai seragam "darurat" lantaran jersey cadangan dengan warna berbeda yang mereka miliki tengah dicuci.


Apriyani Rahayu (kiri) dan Greysia Polii (kanan) saat tampil dengan kaus polos pada partai semifinal Denmark Open 2018, Sabtu (20/10/2018).(BADMINTON INDONESIA)

Berdasarkan peraturan BWF, jika kedua pemain yang akan bertanding sama-sama mengenakan seragam berwarna senada, maka pemain yang memiliki peringkat dunia lebih rendah harus mengganti jersey mereka dengan warna yang lain.

Pertandingan semifinal itu sendiri akhirnya dimenangkan oleh Yuki Fukushima/Sayaka Hirota dengan skor 21-13, 21-16.

Pada partai final, ganda putri nomor satu dunia itu bakal berhadapan dengan rekan sekompatriot mereka asal Jepang, yakni Shiho Tanaka/Koharu Yonemoto.

Partai final Denmark Open 2018 sendiri bakal digelar pada Minggu (21/10/2018) mulai pukul 17.00 WIB.

(Baca Juga: Jadwal Final Denmark Open 2018 - Marcus Gideon/Kevin Sanjaya Bakal Bersua Ganda Putra Jepang)

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

@cristiano = raja di lapangan, juga raja di media sosial? #cristianoronaldo

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P