Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Fuzhou China Open 2018 - Akhirnya Anthony Lewati Babak Pertama Seusai Tampil Minus di Eropa

By Any Hidayati - Rabu, 7 November 2018 | 15:17 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, melakukan selebrasi setelah memastikan kemenangan atas Kento Momota (Jepang) pada laga final turnamen China Open 2018 di Changzhou, Minggu (23/9/2018). (BADMINTON INDONESIA)

Jika Jonatan sukses menaklukkan wakil India, perang saudara pada nomor tunggal putra akan berlangsung pada babak kedua.


Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting (kanan) berpose saat naik podium juara China Open 2018 di Olympic Sports Center Xincheng Gymnasium, Minggu (23/9/2018). (BADMINTON INDONESIA )

Tahun ini, China Open memiliki dua level turnamen yaitu BWF World Tour Super 1000 (di Changzhou) dan Super 750 (di Fuzhou).

Kesamaan nama ini sebenarnya juga dialami oleh Indonesia Masters yaitu kategori BWF World Tour Super 500 (di Jakarta) dan BWF Tour Super 100 (di Bangka Belitung).

Untuk sementara, Indonesia telah meloloskan enam wakil yaitu Anthony Sinisuka Ginting dan Tommy Sugiarto (tunggal putra), Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (ganda putra), serta Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, Rinov Rivaldy/Debby Susanto, dan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (ganda campuran).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P