Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Peringkat Pertama yang Berharga bagi Kento Momota

By Delia Mustikasari - Minggu, 6 Januari 2019 | 17:10 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Jepang, Kento Momota, pada BWF World Tour Finals 2018 di Guangzhou, China. (BADMINTON PHOTO)

Pada akhir September 2018, Momota berada di peringkat pertama dunia untuk pertama kali dalam kariernya. Dia menjadi orang Jepang pertama yang mencapai prestasi itu.

Dia hanya butuh waktu selama sembilan bulan untuk mencapai posisi tersebut setelah awal 2018 berada di urutan ke-48 dunia.

"Ini adalah pengalaman yang merendahkan hati untuk menjadi peringkat nomor satu," ucap Momota seperti dilansir BolaSport.com dari Badzine.

"Ini berkat semua dukungan yang saya terima. Saya berterima kasih kepada semua yang telah berdiri di samping saya," ujar Momota.

Meski sudah mencapai peringkat pertama dunia, Momota tidak merasa puas.

"Menjadi nomor satu adalah langkah pertama. Idola saya adalah pemain seperti Lin Dan dan Lee Chong Wei yang memiliki karier panjang di puncak. Saya juga ingin tetap menjadi nomor satu untuk waktu yang lama," kata Momota.

Dia juga akan berjuang lolos kualifikasi Olimpiade Tokyo 2020 dan menyumbang medali emas untuk Jepang.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P