Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rumor Transfer Liga 1, 2 Mantan Bek Persija Dikabarkan Menuju Bali United

By Nungki Nugroho - Sabtu, 12 Januari 2019 | 12:31 WIB
Kolase foto mantan bek Persija, Gunawan Dwi Cahyo dan Willian Pacheco. (BOLASPORT.COM)

"Mantap Ruet Bagero," tulis Gunawan membalas komentar mengenai durian.

(Baca Juga: Formasi 'Los Galacticos' Madura United, Calon Juara Liga 1 2019?)


Unggahan terbaru Gunawan Dwi Cahyo pada Jumat (11/1/2019).(INSTAGRAM.COM/GUNAWANDWICAHYO13)

Berbagai ungkapan Gunawan tersebut lantas dikaitkan dengan agenda latihan perdana Bali United yang bakal digelar pada Selasa (15/1/2019).

Isu tersebut diperkuat oleh komentar CEO Bali United, Yabes Tanuri, terkait pergerakan transfer pemain.

"Sudah ada pelatih asing dan pemain lokal yang direkrut, tetapi kami belum bisa menyebutkan namanya," ucap Yabes Tanuri

"Tidak begitu banyak pemain yang kami lepas. Kami hanya menambah beberapa pemain di lini belakang," ujarnya menambahkan.

(Baca Juga: Persebaya Bakal Rasakan Sentuhan Ala Spanyol di Musim 2019)

Yabes juga menegaskan bahwa semua pemain akan mulai bergabung pada 15 Januari 2019.

Kedatangan Willian Pacheco ke Bali United bisa menjadi pengganti sosok Demerson Bruno Costa yang telah dicoret pada Jumat (11/1/2019).