Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dalam pola ini, kemampuan operan zonal dan jarak jauh Ramsey yang terasah di Liga Inggris akan dimaksimalkan untuk menyuplai bola ke kedua sayap.
Ramsey sendiri bisa sangat efektif sebagai penyelesai peluang umpan silang dari lini kedua.
4-3-2-1
(Baca Juga: Daftar Lengkap Bursa Transfer Liga Italia 2018-2019, AC Milan Memimpin)
Aaron Ramsey bisa berdampingan dengan Paulo Dybala untuk menjadi dua pemain yang berdiri di belakang Cristiano Ronaldo. CR7 sendiri menjadi ujung tombak.
Kreativitas dua orang ini akan disokong Miralem Pjanic dari lini tengah.
Ramsey jadi harus banyak bergerak melebar. Tetapi, dia punya pengalaman bermain seperti itu selama di Arsenal.
Dia tetap bisa mendobrak dari tengah jika Alex Sandro sering naik ke depan menyokong serangan.