Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
(Baca juga: Bertahan di Persija, Ismed Sofyan Serahkan Ban Kapten kepada Pemain Ini)
"Kami juga mungkin memilih beberapa laga panas dan memakai VAR. Kami akan mengadakan pertemuan dengan perwakilan Liga Thailand dan saling berbagi pengalaman," ujarnya.
VFF ingin menggunakan teknologi ini demi meminimalisasi kesalahan wasit, meningkatkan kualitas liga di mata penonton, dan membantu citra sepak bola Vietnam ke arah yang lebih baik.
(Baca juga: Eks Pemain Blackburn Rovers Berpeluang Bekerja Sama dengan Saddil Ramdani untuk Klub Malaysia)
Di sisi lain, CEO PT Liga Indonesia (LIB), Risha Adi Wijaya pernah angkat bicara soal potensi penggunaan teknologi VAR pada kompetisi sepak bola nasional.
Risha menilai hal ini akan sulit diterapkan di Indonesia, walau dia menyebut pada 2020 ada potensi soal penggunaan VAR.
"Itu butuh waktu, tidak mudah. Kalau mau diterapkan, saya rasa paling cepat 2020," kata Risha kepada wartawan pada 4 Januari 2019.
(Baca juga: Saddil Dimainkan Sebagai Starter, Pahang FA Kalah dari Klub Kamboja)