Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hendrawan Nilai Lee Chong Wei Berjuang dengan Waktu Menuju Olimpiade Tokyo 2020

By Delia Mustikasari - Selasa, 8 Januari 2019 | 14:46 WIB
Pelatih Lee Chong Wei asal Indonesia, Hendrawan. (OSMAN ADNAN/NSTP)

"Saya senang Chong kembali latihan di lapangan," kata Hendrawan.

Pemain berusia 36 tahun ini didiagnosis menderita kanker pada Juli tahun lalu dan sudah kembali berlatih untuk pertama kalinya sejak 7 Januari.

Dia menghabiskan waktu sekitar satu setengah jam di Akademi Badminton Malaysia (ABM), Bukit Kiara sebelum melanjutkan latihan gym di lantai bawah.

Hendrawan mengakui bahwa dia bisa merasakan beberapa perbedaan dalam sentuhan pemain.

"Dia belum pernah memegang raket dalam waktu yang lama dan itu benar-benar normal untuk menggunakannya. Orang tidak akan kehilangan kemampuan mereka untuk bermain, dia hanya perlu terbiasa dengan usianya saat ini," ucap Hendrawan.

"Yang lebih penting adalah keinginan dan semangatnya untuk kembali," ujar Hendrawan.

Lee berencana comeback di turnamen pada Malaysia Open 2019 yang akan digelar 2-7 April mendatang.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Award sindiran yang tetap ditanggapi senyum Valentino Rossi. . #valentinorossi #thedoctor #motogp

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P