Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gabung Bali United, Stefano Cugurra Samakan Pulau Dewata dengan Kota Kelahirannya di Brasil

By Rara Ayu Sekar Langit - Senin, 14 Januari 2019 | 11:49 WIB
Stefano Cugurra alias Teco diresmikan sebagai pelatih Bali United, Senin (14/1/2019). (DOK. BALI UNITED)

“Bali itu kota turis seperti Rio de Janeiro. Saya memang sering liburan ke Bali bersama istri dan anak saya, tapi sekarang saya bekerja di sini,” ujar Teco.

Teco juga mengatakan bahwa Bali United mungkin pilihan yang cocok untuk dirinya dan keluarga.

“Istri saya orang Indonesia, kami sering diskusi bersama. Sebelum ke Persija, saya lama di Thailand. Waktu mau datang ke Indonesia ada tawaran dari Persija, sekarang kami memilih pindah ke tempat bagus, yakni Bali United. Mungkin ini cocok dengan saya dan keluarga,” kata Teco.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P