Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga : Indonesia Masters 2019 - Tontowi/Liliyana Amankan Tiket 16 Besar
Gim kedua dimulai dengan tiga poin pertama dari Shesar yang membuat kedudukan menjadi 3-0.
Sony sempat memperkecil kedudukan menjadi 2-3, tetapi Shesar masih mampu memperlebar keunggulannya menjadi 7-2.
Jeda interval gim kedua pun menjadi milik Shesar yang mana dia berhasil unggul 11-4 dari Sony.
Selepas jeda, Shesar semakin bermain menekan yang membuat Sony kewalahan dan skor pun berubah menjadi 17-9 untuk keunggulan Shesar.
Akhirnya gim kedua berakhir dengan kemenangan dari Shesar setelah dia berhasil mencatat skor 21-15 dan laga pun harus dilanjutkan dengan digelarnya gim ketiga.
Baca Juga : Indonesia Masters 2019 - Lalui Laga Sengit, Praveen/Melati ke 16 Besar
Gim ketiga dimulai dengan empat poin pertama dari Shesar sehingga membuat dia unggul dengan skor 4-0.
Namun, Sony mampu menyamakan kedudukan menjadi 4-4 dan skor imbang terjadi hingga 6-6.
Shesar kembali bisa mencatatkan keunggulan pada jeda interval gim ketiga dengan skor 11-6 atas Sony.
Sony yang tak mampu keluar dari tekanan akhirnya harus rela menyerah dari juniornya dengan skor 8-21.
Hasil ini membuat Shesar Hiren Rhustavito melangkah ke babak 16 besar Indonesia Masters 2019.