Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSS Sleman Sambangi Markas Bali United dan Menimba Banyak Ilmu

By Deodatus Kresna Murti Bayu Aji - Sabtu, 26 Januari 2019 | 19:51 WIB
Sales and Brand Activation Bali United, Raymond Diaz, memberikan penjelasan dalam sesi stadium tour, di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu (26/1/2019). (TRIBUN JOGJA)

Tak hanya itu, kawasan stadion juga telah disulap sebagai penunjang strategi bisnis.

"Untuk store ini kami rintis sejak 2017, dan sekarang sudah semakin berkembang. Berbagai merchandise kami jual di situ, mulai dari jersey original, kaos, topi, mug, hingga botol minuman," ujar Raymond.

Tak hanya menarik wisatawan lokal, namun banyak pendatang dari luar negeri turut tertarik dan berbelanja ke markas Bali United.

Baca Juga : Dituntut Persija Minta Maaf, Ini Klarifikasi Pengacara Vigit Waluyo

"Antusiasmenya pun sejauh ini sangat baik, karena bukan hanya pendukung Bali United saja yang belanja di sini, tapi juga wisatawan. Bahkan, kalau saat match, pemasukan dari store bisa sampai Rp 50 juta dalam satu hari," ucap Rymond.

Sementara itu, Humas PT Putra Sleman Sembada, Johanes Sugianto, berharap pihaknya bisa memperoleh banyak ilmu dan bisa meniru kemajuan dari Bali United.

"Ini juga jadi masukan soal pengambilan kebijakan terkait arah industri, yang harus dikelola dengan baik. Sekarang sudah saatnya kita berpikir, tidak lagi di Liga 2, tapi Liga 1, kita harus berpikir ke arah sana dan siapkan semuanya," tutur Johanes.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Persija sanggah tudingan Vigit Waluyo. . Versi lengkapnya: https://www.youtube.com/watch?v=dLxTb82pw5g&feature=youtu.be . #persija #persijaday

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P