Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Lebih lanjut, Stuart mengatakan bahwa Kim Swee perlu memanggl pemain untuk menggantikan Syahmi.
"Namun, kami berharap ini tidak akan terjadi di masa depan," ujarnya.
"Sulit untuk mendapatkan pemain berkualitas untuk turnamen internasional karena jumlah talenta kami kecil," tambahnya.
Sementara itu, timnas U-22 Indonesia juga mengalami masalah serupa.
Timnas U-22 Indonesia tidak bisa diperkuat oleh tiga pemain andalan, Egy Maulana Vikri, Saddil Ramdani, dan Ezra Walian.
Klub Saddil Ramdani, Pahang FA, hanya mengizinkan mantan pemain Persela itu untuk Piala Asia U-23.
"Pahang hanya bisa mengizinkan di Piala Asia U-23. Jadi tiga pemain yang di luar negeri (Ezra Walian, Egy Maulana, dan Saddil Ramdani) tidak bisa bergabung di Piala AFF," ucap pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri, dikutip dari Antara.
Sekadar informasi, untuk Piala AFF U-22 2019, timnas U-22 Indonesia dan Malaysia berada dalam Grup B bersama Myanmar serta Kamboja selaku tuan rumah.
View this post on InstagramPersebaya mendukung Osvaldo Haay untuk berkarier di Eropa. #osvaldohaay #persebaya #bonek
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on