Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga Spanyol - 1 Pemain Bilbao Dikartu Merah, Barcelona Gagal Menang

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Senin, 11 Februari 2019 | 05:39 WIB
Pemain Barcelona, Lionel Messi (tengah), mendapat pengawalan oleh pemain Athletic Bilbao saat kedua tim bertanding pada pekan ke-23 Liga Spanyol 2018-2019 di Stadion San Mames, Senin (11/2/2019). (TWITTER.COM/ATHLETIC_EN)

Messi kembali memberikan ancaman. Menusuk masuk dari sayap, La Pulga melepaskan tembakan yang mengarah ke pojok tiang dekat.

Kali ini, tembakan Messi masih dapat dibendung oleh Iago Herrerin dan berbuah tendangan sudut bagi Blaugrana.

Baca Juga : Messi Jadi Starter, Barcelona Masih Buntu di Depan Gawang Bilbao

Tidak ada gol yang tercipta hingga babak pertama berakhir. Skor kacamata menutup jalannya paruh pertama pertandingan tersebut.

Babak kedua juga tidak berjalan sesuai dengan yang diharapkan dari kedua tim. Kendati lebih banyak tembakan yang tercipta, papan skor pertandingan tetap tidak berubah.

Bilbao sebenarnya bisa saja memecah kebuntuan andai Williams bisa menuntaskan umpan dari Iker Muniain sebelum Ter Stegen kembali melakukan penyelamatan.

Menjelang akhir laga, terjadi dua drama pada laga ini. Bek kanan Bilbao, Oscar de Marcos, diusir wasit setelah menerima kartu kuning kedua pada menit ke-90+1.

Tiga menit kemudian, Barcelona melakukan protes ke wasit dan meminta penalti karena Dembele terjatuh di kotak penalti.

Namun, wasit tidak memberi penalti untuk Barcelona meskipun telah melihat tayangan ulang dari Video Assistant Refferree (VAR).

Skor kacamata 0-0 pun tidak berubah hingga wasit meniup peluit panjang.

Athletic Bilbao 0-0 Barcelona