Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sementara itu, dari pool bawah, pasangan baru Tontowi Ahmad/Winny Oktavia Kandow akan ditantang oleh Alfian Eko Prasetyo/Marshella Gischa Islami.
Tidak sampai di situ saja, laga berat sudah menunggu pasangan Ronald/Annisa Saufika yang akan berjumpa dengan ganda campuran Malaysia, Goh Soon Huat/Lai Shevon Jamie.
Sedangkan di sektor ganda putra, laga seru di pool atas akan tersaji dimana pasangan nomor satu dunia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.
Mereka akan menantang Liu Cheng/Zhang Nan asal China, yang sudah lama tidak turun di beberapa turnamen terakhir.
Baca Juga: Sering Main di Luar Negeri, Fitriani Pantang Absen Hubungi Keluarga
Ganda putra Indonesia paling senior, The Daddies Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, yang telah beralih ke jalur profesional, juga akan menghadapi laga yang belum tentu mudah di pool bagian bawah.
Mereka akan berhadapan dengan pasangan tuan rumah sekaligus peraih perunggu Olimpiade 2016, Marcus Ellis/Chris Langridge.
Baca Juga: EKSKLUSIF - Ratu Tisha Buka Suara soal Tersangka Perusak Bukti Pengaturan Skor
Sektor tunggal Indonesia juga tak kalah miris, Jonatan Christie, Anthony Sinisuka Ginting dan Tommy Sugiarto sesaki pool bagian atas.