Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hanya Sekali Ada Penguasa Liga Italia yang Melebihi Juventus Musim Ini

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Senin, 18 Februari 2019 | 08:15 WIB
Paulo Dybala (kanan) dan Cristiano Ronaldo merayakan gol dengan gaya perpaduan masing-masing dalam partai Juventus vs Frosinone di Allianz Stadium Turin, 15 Februari 2019. (TWITTER.COM/JUVENTUSFC)

Di akhir musim, Inter Milan mantap menjadi juara dengan koleksi 97 angka.

Mereka akhirnya unggul 22 poin dari AS Roma di peringkat kedua yang hanya punya 75 angka.

Dengan 42 poin tersisa yang bisa diraih musim ini, Juventus bisa saja melampaui catatan Inter Milan saat itu.

Andai semua laga dimenangi Juventus, musim ini mereka akan meraih 108 poin!

Baca Juga : Bekas Anak Kesayangan Johan Cruijff Akhirnya Menang di Kandang Madrid

TWITTER.COM/JUVENTUSFCEN
Cristiano Ronaldo (kiri) dan Paulo Dybala mencetak gol Juventus ke gawang Frosinone dalam partai Liga Italia di Allianz Stadium Turin, 15 Februari 2019.

Rekor poin Serie A saat diikuti 20 tim dengan 3 poin untuk kemenangan dicatatkan oleh Juventus musim 2013-2014 dengan 102 angka.

Musim itu Juventus menang 33 kali, tiga imbang, dan dua kalah dari 38 laga.

Sedangkan musim ini, Juventus sudah 21 kali menang, tiga imbang, dan belum kalah dari 24 laga yang sudah berjalan.

Baca Juga : Dibuang PSG, Lo Celso Jadi Bayang-bayang Lionel Messi di Liga Spanyol

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P