Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemain Buangan Persija Rusak Tradisi Apik Persib di Piala Presiden

By Irfa Ulwan - Sabtu, 2 Maret 2019 | 17:51 WIB
Penyerang Tira-Persikabo, Osas Saha, saat mengikuti sesi latihan tim. (INSTAGRAM TIRA-PERSIKABO)

Baca Juga : Piala Presiden 2019 - Eks Persija Buat Persib Bandung Tertinggal di Babak Pertama

Maung Bandung berhasil memenangi laga dengan catatan cleansheet atau tanpa kebobolan.

Pada 6 Februari 2017, Persib Bandung menang tipis 1-0 atas PSM Makassar lewat gol yang dicetak oleh Vladimir Vujovic pada menit ke-60.

Sementara itu, pada Piala Presiden edisi perdana, Pangeran Biru menang 2-0 atas Persebaya United.

Kedua laga itu digelar di tempat yang sama dengan venue laga Persib kontra Tira-Persikabo hari ini, Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung.

INSTAGRAM.COM
Osas Marvellous Saha ketika menjadi penyerang Persija Jakarta pada musim 2018

Baca Juga : Pembukaan Piala Presiden 2019 - Sekjen dan Exco PSSI Disoraki Bobotoh

Hingga berita ini ditulis, pertandingan tengah memasuki menit ke-79.

Kedudukan sama kuat 2-1 setelah pada menit ke-48 Persib berhasil menyamakan kedudukan lewat sundulan Kim Kurniawan.

Osas Saha mencetak gol kedua Tira-Persikabo pada menit ke-69.

Setalah laga pembuka antara Persib versus Tira-Persikabo ini, akan tersaji laga kedua yang mempertemukan Persebaya Surabaya kontra Perseru Serui.

Laga kedua digelar di tempat yang sama, pada pukul 19.00 WIB.

Baca Juga : Link Live Streaming Persebaya Vs Perseru, Uji Ketahanan di Piala Presiden 2019

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Timnas U-22 Indonesia masih memiliki target untuk tahun ini. #timnasindonesia #timnas #timnasu22

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P