Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kalahkan Persib Bandung, Tira-Persikabo Minta Maaf ke Bobotoh

By Nungki Nugroho - Sabtu, 2 Maret 2019 | 19:53 WIB
Asisten pelatih Tira Persikabo Miftahudin Mukson. (Media Persija Jakarta)

Hal serupa juga disampaikan oleh gelandang Tira-Persikabo, Muhammad Guntur Triaji.

Guntur sangat bersyukur dengan kemenangan ini karena Persib tak mudah dikalahkan di kandang.

"Persib sangat kuat di kandang. Tetapi berkat kerja keras semua pemain, kami bisa menang. Alhamdulillah," kata Guntur.

Baca Juga : Piala Presiden 2019 - Dua Gol Eks Persija Taklukkan Persib di Kandang

Pada laga ini pemain Persib beberapa kali melancarkan protes karena merasa dirugikan oleh keputusan wasit Dwi Purba Adi Wicaksana.

Begitu pula dengan ofisial Tira-Persikabo yang juga melakukan protes kepada wasit.

Alhasil, bangku cadangan Tira-Persikabo sempat dihujani lemparan botol oleh Bobotoh.

Namun, perjalanan kedua tim di turnamen ini masih panjang.

Masih tersisa dua pertandingan ke depan bagi Persib dan Tira-Persikabo.