Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Saddil Ramdani Tidak Iri dengan Prestasi Timnas U-22 Indonesia

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 12 Maret 2019 | 11:20 WIB
Penyerang asal Indonesia, Saddil Ramdani dalam sebuah latihan Pahang FA. (FACEBOOK.COM/OFFICIALPAHANGFA)

Saddil Ramdani memberikan alasan mengapa nama-nama di atas diberikan ucapan selamat setelah sukses meraih gelar juara Piala AFF U-22 2019.

Kata Saddil Ramdani, pemain-pemain seperti Osvaldo Haay, Todd Rivaldo Ferre, Asnawi Mangkualam, dan Nurhidayat sangat lucu serta punya kedekatan lebih kepadanya.

"Mereka agak konyol dan lucu, terutama pemain-pemain dari Papua. Kepribadiannya menyenangkan dalam tim," kata Saddil Ramdani.

Baca Juga : Jadwal Liga Champions Malam Ini - Juventus Vs Atletico Live RCTI

"Mereka merespons pesan saya dan mengucapkan terima kasih atas doanya, ditunggu kedatangannya," ucap mantan pemain timnas U-19 Indonesia itu.

Saddil Ramdani menambahkan bahwa ia memang tidak dilepas Pahang FA karena Piala AFF U-22 2019 bukan agenda FIFA.

Pemain kelahiran Raha, Sulawesi Tenggara, itu baru dilepas Pahang FA ke timnas U-23 Indonesia yang saat ini sedang mempersiapkan diri berlaga di Kualifikasi Piala Asia U-23 2020 di Vietnam pada 22-26 Maret mendatang.

Baca Juga : Zinedine Zidane Kembali ke Real Madrid, Juventus Dikecewakan 2 Kali

"Karena posisinya Piala AFF U-22 kemarin bukan ajang resmi dari FIFA dan itu jadi alasan saya tidak diperbolehkan. Lagi pula saya baru bergabung dengan Pahang FA musim ini, jadi saya harus adaptasi dahulu dengan tim dan teman-teman," kata Saddil Ramdani.

"Sekarang saya sudah diizinkan dan nanti kembali lagi ke sana setelah Kualifikasi Piala Asia U-23 2020," tutup Saddil Ramdani.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P