Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Satu lap berselang, Leclerc kembali bangkit dan dapat mengambil alih peringkat dua dari tangan Bottas.
Bottas yang sempat melebar juga harus merelakan posisi ketiganya diambil oleh Lewis Hamilton beberapa saat kemudian.
LAP 2/57: Leclerc was also passed by Bottas on the opening lap but re-takes second place at the start of the second lap#BahrainGP ???????? #F1 pic.twitter.com/GFlGytzNgm
— Formula 1 (@F1) March 31, 2019
Charles Leclerc yang memiliki laju mobil lebih kencang ketimbang Sebastian Vettel akhirnya mampu mengambil alih posisi pertama.
Leclerc memenangi duel kontra Vettel setelah beradu cepat di lintasan lurus utama dan memasuki tikungan pertama.
LAP 6/57: After telling his engineer he's quicker than his team mate, Leclerc battles past Vettel to take the lead #BahrainGP ???????? #F1 pic.twitter.com/cjesWrO1lX
— Formula 1 (@F1) March 31, 2019
Baca Juga : Pierre Gasly Keluhkan Performa RB15 yang Tak Bisa Diprediksi
Setelah tak jadi perubahan di atas lintasan, persaingan beralih pada strategi para pembalap dalam melakukan pit stop.
Pada lap ke-12, Verstappen masuk ke pit dan berusaha melakukan undercut terhadap Bottas yang langsung merespons dengan masuk ke pit pada lap ke-13.
Memasuki lap ke-14, giliran Leclerc dan Hamilton yang secara bersamaan masuk ke pit stop dan membuat Vettel melenggang memimpin jalannya balapan.
Pada lap yang sama, Verstappen yang sukses melakukan undercut terhadap Bottas kembali kehilangan posisi setelah didahului lagi oleh pembalap asal Finlandia itu.
Satu putaran berselang, giliran Vettel yang masuk ke pit dan membuat pimpinan lomba dikuasai oleh Daniel Ricciardo (Renault) yang belum melakukan perhentian.