Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih kepala timnas bulu tangkis Malaysia, Pullela Gopichand, merasa sistem kualifikasi Olimpiade 2020 dinilai tak adil mengingat periode tersebut berjalan selama satu tahun.
Pelatih Kepala bulu tangkis India, Pullela Gopichand, menilai bahwa sistem yang diterapkan dalam kualifikasi bulu tangkis pada Olimpiade 2020 terlihat tidak adil.
Gopichand juga menilai bahwa periode pengumpulan poin menuju Olimpiade 2020 tersebut akan sangat memberikan tekanan bagi para pebulu tangkis.
Baca Juga : Jadwal Turnamen Bulu Tangkis yang Digelar Selama April 2019
"Saya paham bahwa sangat penting bagi para pemain untuk mendapatkan hadiah uang (dari turnamen), tetapi ini juga tidak adil jika menyadari periode kualifikasi Olimpiade harus berlangsung selama setahun penuh," ujar Gopichand dilasnir BolaSport.com dari Firstpost.
Pelatih Saina Nehwal dkk tersebut menggaris bawahi bahwa ada baiknya jika pengumpulan poin menuju Olimpiade ditekankan pada turnamen-turnamen penting saja.
Sehingga, para pemain tidak diwajibkan untuk keliling dunia selama setahun penuh.
Apalagi, hal tersebut dinilainya rawan menyebabkan cedera bagi para pemain.
"Menurut saya, jika pemain bisa menjuarai All England, Kejuaraan Dunia, Kejuaraan Asia tau Eropa, itu bisa jadi pertimbangan dalam kualifikasi (Olimpiade)," ujar Gopichand.
"Ya sesuatu seperti kuota Olimpiade, daripada harus mengikuti banyak turnamen (di berbagai negara) dalam satu tahun penuh," lanjut dia.
Berdasarkan aturan baru BWF yang diresmikan pada tahun 2018 lalu, para pebulu tangkis tunggal yang menghuni 15 besar dunia serta pebulu tangkis ganda yang berada di 10 besar duni, diwajibkan mengikuti minimal 12 dari total 15 turnamen BWF selama satu tahun kelender turnamen BWF.
"Hal tersbeut hanya akan menghasilkan kesibukan yang luar biasa, pemain bepergian ke penjuru dunia. Banyak menyebabkan cedera dan ini akan membuat sulit bagi para pemain," kata Gopichand.
Periode kualifikasi Olimpiade 2020 sendiri bakal dimulai pada 29 April 2019 hingga 29 April 2020.
Daftar peringkat dalam periode tersebut pun rencananya bakal dirilis pada tanggal 30 April 2020.
Sejauh ini, sudah terdapat tiga pebulu tangkis yang terancam tertinggal selama periode kualifikasi Olimpiade akibat cedera seperti Carolina Marin (Spanyol), Son Wan-ho (Korea Selatan) dan Gao Fangjie (China).
Klasemen Sementara MotoGP 2019 - Marc Marquez Geser Andrea Dovizioso https://t.co/bZQ3oheVjz
— BolaSport.com (@BolaSportcom) April 1, 2019