Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Timnas Indonesia menduduki peringkat ketiga di Grup B dengan koleksi empat angka dari tiga pertandingan.
Baca Juga : Mengenal Ceres Negros, Lawan Persija yang Pernah Kejutkan Asia
Tim arahan Nil Maizar itu pun harus mengakhiri perjalanannya di Piala AFF 2012 karena kalah bersaing dari Singapura dan Malaysia yang jadi juara dan runner-up Grup B.
Tonnie Cusell, yang kini dikabarkan bakal berlabuh ke Persija, hanya bermain dua kali untuk Tim Garuda sejak dinaturalisasi.
Pemain yang saat itu sudah berusia 29 tahun tampil pada laga persahabatan melawan Timor Leste dan turun menjadi pemain pengganti pada laga kontra Malaysia.
Setelah gelaran Piala AFF 2012 berakhir, Cusell tak pernah lagi memakai jersey merah putih khas timnas Indonesia.
Meski sempat bermain di Barito Putera pada 2013, pintu timnas Indonesia masih tertutup untuk sepupu Stefano Lilipaly itu.
Cusell pun akhirnya kembali ke kampung halamannya dan tercatat pernah bermain di Divisi 6 Liga Belanda.