Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Aspar Jaelolo Raih Medali Perunggu pada Ajang IFSC Climbing Worldcup

By Agung Kurniawan - Sabtu, 13 April 2019 | 18:00 WIB
Aspar Jaelolo, saat beraksi pada ajang IFSC Climbing Worldcup di Moscow, Rusia pada 12-14 April 2019 (fpti.or.id/HENDRA NURDIYANSYAH)

Baca Juga : Live Streaming RCTI Man United Vs West Ham - Setan Merah Ingin Bangkit

Sementara itu, wakil Indonesia masih harus mengakui keunggulan atlet negara lain saat turun pada nomor speed world record putri.

Pemanjat tebing andalan Merah Putih, Aries Susanti Rahayu terhenti di perempat final saat melawan Anouck Jaubert.

Adapun juara pertama hingga ketiga berturut-turut adalah Song Yi Ling (China), Anouck Jaubert (Prancis), dan Iuliia Kaplina (Rusia).

ANY HIDAYATI/BOLASPORT.COM
Atlet panjat tebing Indonesia, Aries Susanti, di sela Kejuaraan Nasional Panjat Tebing 2018.

Pada sisi lain, Hendra Basir (Pelatih Pelatnas Pra-Olimpiade) mengatakan dalam seri worldcup ini ia menargetkan atletnya bisa masuk empat besar baik putra maupun putri.

Dari hasil di atas, bisa disimpulkan bahwa Aspar mampu memenuhi target untuk putra, sedangkan putri belum bisa lantara Aries harus tersisih di perempat final.

Meski demikian, Hendra Basir menilai performa atlet Tanah Air masih on the track, alias sesuai jalur.

Baca Juga : Hasil Singapore Open 2019 - Tekuk Juara Bertahan, Anthony Ginting Tembus Final

“Secara peringkat memang kita enggak masuk empat besar (putri). Namun untuk peringkat combined, Aries masih di peringkat dua di bawah Anouck. Jadi masih aman,” kata Hendra.

Hendra mengakui pada fase saat ini ada penurunan performa dari para atlet terjadi lantaran pelatnas baru dimulai sejak kurang lebih dua bulan lalu.

Selama itu pula para atlet lebih fokus berlatih untuk lead dan boulder. Para atlet baru fokus latihan speed sekitar dua minggu.

“Masih on the track. Performa menurun, tetapi secara umum kita masih di level elite,” tutur Hendra Basir memungkasi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P