Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sayang Adik, Filippo Inzaghi Tak Harapkan AC Milan Menang atas Lazio

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Sabtu, 13 April 2019 | 17:18 WIB
Filippo Inzaghi. (twitter.com/7sur7)

"Sementara adik saya Simone juga melakukan hal-hal hebat bareng Lazio. Dia sebenarnya sudah pantas untuk tampil di Liga Champions musim lalu.

"Ini adalah laga krusial, tetapi siapa pun yang kalah tidak akan langsung keluar dari persaingan, mengingat masih ada banyak pertandingan tersisa," pungkasnya.

Baca Juga : Liverpool Bisa Miliki Kostum Termahal di Liga Inggris Tahun Depan

Ketat di Zona Eropa

Sementara Juventus dan Napoli 'terisolasi' di dua tempat teratas Liga Italia, persaingan ketat tersaji di antara tim penghuni pos ketiga sampai pos kedelapan.

Mengingat jatah tampil di Liga Champions hanya berlaku untuk posisi empat besar, praktis, hanya dua jatah tersisa yang akan menjadi buruan enam tim di rentang tersebut.

Inter Milan menjadi tim dengan kans terkuat setelah menempati posisi ketiga dengan keunggulan lima poin dari pesaing terdekat, AC Milan (52 poin).

TWITTER.COM/@ACMILAN-@OFFICIALSSLAZIO
Kolase dua tim Liga Italia, AC Milan dan Lazio.

AC Milan sendiri masih berada dalam posisi yang rawan.

Mengoleksi poin yang sama dengan Atalanta, Rossoneri berhak duduk di tempat lebih atas lantaran unggul dalam rekor head-to-head.