Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Profil Suleyman Muhadow, Pemain Turkmenistan yang Dirumorkan Bakal Gabung Persib

By Bayu Chandra - Minggu, 14 April 2019 | 12:56 WIB
Unggahan striker Turkmenistan, Suleyman Muhadow di instagram pada Sabtu (13/4/2019). (INSTAGRAM.COM/MUHADOW_9)

Sebab, mulai tahun 2015 klub-klub juara liga di negara-negara berkembang yang memenuhi syarat akan ikut serta dalam play-off Kualifikasi Piala AFC.

Dari segi individu, Muhadow berhak menyandang gelar top skor bersama HTTU Asgabat karena mengoleksi 11 gol di AFC 2014.

11 gol diraih Muhadow masing-masing yaitu lima gol di fase penyisihan dan enam gol saat menuju final.

Satu gelar pemain terbaik juga Muhadow raih dari turnamen tersebut.

Hal ini dia raih seusai timnya HTTU Asgabat memenangi laga final melawan klub asal Korea Utara, Rimyongsu, dengan skor 2-1 saat laga digelar di Sugathadasa Stadium, Colombo, Srilanka pada 26 September 2014.

Memasuki musim 2015 sampai 2018, Muhadow pindah ke klub Althyn Asyr yang masih sama-sama bernaung di Liga Turkmenistan.

Tahun 2019 tepatnya tanggal 1 Februari, Muhadow pun memutuskan hijrah ke klub asal Tajikistan, FC Istiqlol Dushanbe, dan mendapat kontrak hingga 30 November 2019.

Di klub tersebut, Suleyman Muhadow menempati posisi sebagai penyerang sayap dan juga penyerang tengah.

Cemerlang bersama klub, Muhadow juga pernah memperkuat timnas U-21 Turkmenistan dan tampil sebanyak delapan kali serta telah menyumbang tiga gol.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

18 tim yang akan meramainkan Liga Indonesia 2019, jagoan kalian yang mana nih? #ligaindonesia #liga1 #pssi #ptlib #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P