Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFC - Kalahkan Lao Toyota, Home United Tempel Ketat PSM Makassar

By Muhammad Robbani - Kamis, 18 April 2019 | 00:00 WIB
Penyerang asing Lao Toyota, Kazuo Honma saat mencoba melepas tendangan ke gawang Home United, di Stadion New Laos National, Vientiane, Laos, Rabu (17/4/2019). (instagram.com/laotoyotafcofficial)

Tim berjulukan The Protectors itu mengoleksi tujuh angka, berselisih satu poin dengan PSM Makassar yang memuncaki klasemen sementara dengan torehan delapan poin.

PSM nanti akan menjamu Home United pada lanjutan matchday kelima di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Selasa (30/4/2019).

Baca Juga: Langkah Ringan Timnas Malaysia pada Fase Awal ke Piala Dunia 2022

Siapapun pemenang dari laga itu, dipastikan akan menjadi pemuncak klasemen dan memperbesar peluang mereka untuk melaju ke babak semifinal Zonal ASEAN.

Sedangkan buat Lao Toyota, langkah mereka praktis sudah terhenti di babak grup karena baru mengoleksi satu angka dari empat pertandingan yang mereka lakoni.

Satu poin itu didapat saat mereka bermain imbang 1-1 saat menjamu Kaya FC pada matchday pertama.

Kazuo Honma Cs kemudian kalah tiga kali secara beruntun dari PSM (3-7), Home United (0-1), dan teranyar kembali dikalahkan Home United (2-3).

Baca Juga: Man United Kalah karena Smalling Membangunkan Monster Milik Messi

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

18 tim yang akan meramainkan Liga Indonesia 2019, jagoan kalian yang mana nih? #ligaindonesia #liga1 #pssi #ptlib #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P