Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kejuaraan Asia 2019 - China dan Jepang Bersaing Ketat Tempati Posisi Unggulan

By Diya Farida Purnawangsuni - Senin, 22 April 2019 | 19:20 WIB
Zhang Jun (tengah) bersama Chen Qingchen (kanan) dan Jia Yifan. (BWF BADMINTON)

Sebab, Chen/Jia mendapat walkover menyusul keputusan calon lawan mereka pada babak kesatu, Amita Giri/Rasila Maharjan (Nepal), mengundurkan diri.

Baca Juga : Lin Dan Akui Lolos ke Olimpiade Tokyo 2020 adalah Hal Sulit, tetapi...

Berbeda dengan China yang dominan pada nomor ganda putra, Jepang justru menunjukkan hegemoni mereka pada nomor ganda putri.

Tak tanggung-tanggung, skuat bulu tangkis Negeri Sakura mampu menempatkan tiga wakilnya pada posisi unggulan kesatu, kedua, dan ketiga.

Adapun pada nomor tunggal putri dan ganda putra, Jepang masing-masing punya dua wakil unggulan.

Sementara itu, pada nomor tunggal putra dan ganda campuran, Jepang masing-masing memiliki satu wakil unggulan.

Berikut daftar nama pemain unggulan China dan Jepang pada Kejuaraan Asia 2019.

China

MS: Shi Yuqi (2), Chen Long (4)

WS: Chen Yufei (1), He Bingjiao (5)