Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Tahap pembentukan tim hampir selesai. Sudah ada 22 pemain, sedangkan dari operator Liga memberi jatah sekira 30 pemain. Idealnya ya 25-26 pemain lah, artinya penjaga gawang menjadi prioritas disini," kata Bambang dikutip dari Tribun Jogja.
Baca Juga : Eks Persib Hattrick, PSIM Yogyakarta Menang 10-0 atas Tim Asal Jakarta
Bambang mengaku sudah menjalin komunikasi dengan manajemen Serdadu Tridatu.
"Ya seperti yang ramai dibicarakan, kami sudah melakukan pendekatan dengan Bali United untuk mendatangkan Putu Pager, kalau boleh kami rekrut," imbuhnya.
Pada kompetisi musim lalu, Pager menjadi kiper utama Bogor FC di kompetisi Liga 3 2018 di bawah asuhan Jan Saragih.
Pager pun masuk dalam jajaran lima pemain Bogor FC yang memiliki menit bermain terbanyak sepanjang kompetisi Liga 3 2018
Ia mencatatkan 1424 menit bermain dari 14 pertandingan bersama Bogor FC.