Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Meskipun begitu, manajemen Persija tetap menyambut positif mundurnya jadwal kompetisi Liga 1 2019.
"Mungkin ini (pengunduran jadwal) karena situasi yang mendesak, dan itu juga sudah masuk waktu bulan ramadhan jadi ya mungkin untuk menghormati," kata manajer Persija, Ardhi Tjahjoko, dikutip dari Antara News.
Baca Juga : Teco Punya Satu Cara agar Persija Jakarta Kalah dari Bali United
Sejatinya, Persija memang dijadwalkan menjadi bagian pembukaan Liga 1 2019.
Juara Liga 1 2018 itu akan menghadapi Semen Padang sekaligus menjadi tanda dibukanya kompetisi Liga 1 2019.
Namun, hal tersebut terancam gagal terlaksana karena pada saat bersamaan Persija juga harus bertanding di Piala AFC 2019.