Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Man United Vs Chelsea - Blunder De Gea Bawa Skor Imbang pada Babak I

By Henrikus Ezra Rahardi - Minggu, 28 April 2019 | 23:26 WIB
Pemain Manchester United, Juan Mata (https://twitter.com/premierleague)

Lari solonya pada menit ke-28 berhasil dimanfaatkan Marcus Rashford untuk menghasilkan tendangan sudut bagi tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer.

United mendapat peluang emas menit ke-29, sundulan Eric Bailly memanfaatkan umpan tendangan sudut, sedikit melenceng di sisi kanan mistar gawang Kepa.

Pada menit ke-36, sempat terjadi insiden antara Nemanja Matic dan Cesar Azpilicueta.

Matic, yang sedang membawa bola tanpa sengaja menyikut Azpilicueta yang mencoba menghadangnya.

Pada menit ke-41 Manchester United mendapat tendangan bebas, namun umpan yang dikirim Ashley Young dari sisi kanan pertahanan Chelsea tak mendapat sambaran dari rekan-rekannya.

Chelsea berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-44 melalui Marcos Alonso.

Gol tersebut berawal dari tendangan jarak jauh bek Chelsea, Antonio Ruediger, yang gagal diantisipasi dengan sempurna oleh David De Gea.

Bola liar kemudian berhasil disambar Marcos Alonso yang tak terkawal.

Manchester United 1-1 Chelsea (Juan Mata 10'; Marcos Alonso 44')