Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Selama dua musim itu pula, pemain dengan posisi asli bek kanan itu terus dijadikan eksperimen dengan diubah-ubah posisinya.
Baca Juga: Eks Striker Persib Dimainkan Jadi Pengganti, Klub Spanyol Ini Kalah
"Meski terkadang ada sedikit kekecewaan karena tak bermain di posisi utama, tetapi saya benar-benar puas dengan catatan statistik saya," ujar pemain berusia 24 tahun itu.
Keinginan tersebut rupanya disambut dengan baik oleh pelatih Zulte, Francky Dury.
Baca Juga: Klub Turki Ini Bersama Eks Pemain Asing Persib Dikecewakan Gol Telat
Francky Dury mengindikasikan bahwa Walsh akan menjadi salah satu pemain yang akan dipertahankan olehnya untuk musim depan.
Setelah melewati musim yang buruk pada 2018-2019, Dury mengaku akan merombak skuatnya pada bursa transfer musim depan.
Baca Juga: VIDEO - Pemain Muda asal Indonesia Cetak Gol Spektakuler di Qatar
Langkah perombakan skuat pertamanya adalah dengan mempertahankan Sandy Walsh serta mengambil kembali striker asal Senegal, Ibrahima Seck dari KRC Genk.