Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Megabintang Juventus ini disebut-sebut menjadi pemilik Bugatti La Voiture Noire, model terbaru dari merek mobil Prancis itu.
La Voiture Noire diluncurkan pada Geneva Motor Show bulan lalu untuk memeringati ulang tahun ke-110 Bugatti.
Mobil ini eksklusif, kabarnya hanya diproduksi satu unit, sehingga harganya pun gila-gilaan.
Seperti dikutip dari Dezeen.com, satu-satunya mobil Bugatti La Voiture Noire itu sudah terjual ke seorang konsumen yang tidak dipublikasikan namanya.
‘La Voiture Noire’ – the highest level of Automotive Haute Couture one can reach. #Bugatti #BugattiAtlantic #Type57SC #BugattiHistory #BugattiStory #LaVoitureNoire #AutomotiveHauteCouture #Bugatti110Years #Bugatti110Ans #GenevaInternationalMotorShow #GIMSSwiss pic.twitter.com/rwgqmYhCUv
— Bugatti (@Bugatti) March 5, 2019
Konsumen itu ditengarai adalah Cristiano Ronaldo.
Menurut Bugatti, mobil itu dibeli dengan harga 11 juta euro sebelum pajak.
Sang pembeli harus membayar 16,7 juta euro atau hampir 270 miliar rupiah termasuk pajak.
Angka 270 juta euro menjadikan Bugatti La Voiture Noire mobil termahal di dunia sepanjang masa.
Dengan harga itu, La Voiture Noire mengalahkan Rolls Royce Sweptail, yang pada tahun 2017 terjual dengan harga 11,4 juta euro, sudah termasuk pajak.