Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Lintasan Jerez, di atas kertas, lebih cocok dengan gaya membalap saya dibandingkan dengan tiga sirkuit pertama yang telah kami sambangi sejauh ini," ucap Petrucci dilansir BolaSport.com dari laman resmi tim Ducati.
"Selama tes musim dingin saya cepat di Jerez, meskipun kondisi lintasan mungkin akan sangat berbeda akhir pekan ini, jadi secara keseluruhan saya percaya diri. Kami sedang mengerjakan detail yang dapat membuat perbedaan besar, jadi saya tidak sabar untuk pergi ke lintasan," tutur Petrucci.
Dari tiga balapan yang telah dia lalui, Danilo Petrucci selalu finis di urutan keenam.
Hasil itu membuatnya kini menduduki posisi lima pada tabel klasemen sementara MotoGP musim ini dengan raihan 30 poin.
Petrucci belum bisa bernapas lega, sebab Miller yang menjadi pesaingnya tengah menempel ketat di peringkat enam dengan selisih hanya satu angka.