Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Gol pengganda kedudukan buat Milan lagi-lagi hadir dari eks Liverpool.
Kali ini dilesatkan oleh penyerang Fabio Borini ketika laga memasuki menit ke-67.
FABIO BORINI DOUBLES MILAN'S LEAD!!pic.twitter.com/RR08VVgApk
— TheMilanBible (@TheMilanBible) May 6, 2019
Borini sukses memanfaatkan pantulan bola hasil tepisan tidak sempurna tembakan keras Lucas Paqueta.
Hanya saja, lima menit setelah gol Borini, Bologna bisa memperkecil ketertinggalan lewat Mattia Destro.
Destro sukses memperdayai shot-stopper Gianluigi Donnarumma, setelah lolos dari jebakan off-side saat menerima umpan Nicola Sansone.
Keunggulan I Rossoneri tercoreng setelah Paqueta harus meninggalkan lapangan karena terlibat pertikaian dengan gelandang tim tamu, Eric Pulgar.
Penyelamatan gemilang Donnarumma atas tembakan Simone Edera pada masa injury time mengamankan tripoin kemenangan AC Milan.
Konfrontasi jelang laga berakhir membuat wasit Marco Di Bello mengeluarkan kartu merah untuk pemain Bologna, Nicola Sansone dan Mitchel Dijks.
Susunan pemain
AC Milan (4-3-3): 99-Gianluigi Donnarumma; 20-Ignazio Abate, 22-Mateo Musacchio, 17-Christian Zapata, 68-Ricardo Rodriguez; 79-Franck Kessie; 21-Lucas Biglia (4-Jose Mauri 26'), 39-Lucas Paqueta; 10-Hakan Calhanoglu (11-Fabio Borini 60'), 19-Krzysztof Piatek, 8-Suso (7-Samuel Castillejo 79')
Pelatih: Gennaro Gattuso
Bologna (4-2-3-1): 28-Lukasz Skorupski; 33-Arturo Calabresi, 23-Danilo Larangera, 4-Lyanco Evangelista, 35-Mitchel Dijks; 16-Andrea Poli (9-Federico Santander 86'), 5-Eric Pulgar; 32-Mattias Svanberg (22-Mattia Destro 63'), 10-Nicola Sansone, 7-Riccardo Orsolini (20-Simone Edera 80'); 24-Rodrigo Palacio
Pelatih: Sinisa Mihajlovic
Wasit: Marco Di Bello