Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bersama Alisson, The Reds mencatatkan clean sheet dalam lima partai.
Sebelum menghadapi Barcelona, Liverpool juga bersih dari kejebolan ketika melawan Crvena Zvezda (4-0), Napoli (1-0), Bayern Muenchen (0-0), dan Porto (2-0).
Baca Juga : Ibunya Bikin Kesalahan Fatal, Ronaldo Harus Ajarkan Sejarah Juventus
Menariknya, semua catatan tak kebobolan tersebut diciptakan di Stadion Anfield.
Terbaru, kemampuan Alisson Becker benar-benar vital dalam memuluskan langkah Liverpool ke partai puncak Liga Champions.
Alisson melakukan penyelamatan super pertamanya pada menit ke-14 dengan menepis tendangan kaki kiri Lionel Messi dari dalam kotak penalti yang menerima operan Jordi Alba.
Pada menit ke-18, Alisson menggagalkan sepakan kaki kanan Philippe Coutinho dari dalam kotak terlarang yang memaksimalkan operan Lionel Messi.
Baca Juga : Sunoto, dari Sekolah Pakai Sepatu Rusak Ayah hingga Penantang Juara Dunia