Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Namun, Ronaldo yang meluncurkan tendangan datar kaki kanan dari dalam kotak penalti, mesti menerima lesakannya dianulir.
Suporter AS Roma bersorak gembira pada menit ke-79 setelah sang kapten, Alessandro Florenzi, menciptakan gol via tendangan cungkil.
Baca Juga : Hasil Lengkap Liga Inggris - Hujan 36 Gol, 1 Pertandingan Bertabur 8 Gol
Roma menggandakan keunggulan pada menit ke-90+2 melalui sepakan kaki kanan Edin Dzeko dari dalam kotak penalti yang memanfaatkan operan matang Cengiz Under.
Skor 2-0 untuk Roma tetap tidak berubah hingga wasit Davide Massa meniupkan peluit tanda berakhirnya pertandingan.
Raihan tiga poin membuat Roma menyamai poin AC Milan, yakni 62, pada klasemen Liga Italia 2018-2019.
Akan tetapi, Roma berada di posisi keenam alias satu strip di bawah Milan karena kalah agregat head to head 2-3 dari pasukan Gennaro Gattuso.
Baca Juga : Solskjaer Blak-blakan Ingin Man United Beli Pemain seperti Cristiano Ronaldo
Sementara itu, Juventus bertengger di puncak lewat torehan 89 angka.
AS Roma 2-0 Juventus (Alessandro Florenzi 79', Edin Dzeko 90+2')