Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Yang paling penting adalah (Indra) Wijaya dapat membimbing para pemain yang akan bertanding," tutur Misbun Sidek yang dilansir BolaSport.com dari Stadium Astro.
"Tidak bisa disangkal memang China dan India adalah lawan yang sulit. Tetapi saya berharap penerapan ilmu dna nasehat dari saya berpengaruh kepada pemain," ucap dia melanjutkan.
Selama perhelatan Piala Sudirman, Malaysia hampir selalu berhasil mencuri poin dari nomor tunggal putra lewat Lee Chong Wei.
Baca Juga : Pelatih Ungkap Alasan Pilih Tontowi/Winny Masuk Tim Piala Sudirman 2019
Kini, tanpa Lee Chong Wei dan Misbun Sidek, kans mencuri poin pada nomor tunggal putra tentu menjadi lebih berat bagi skuat tunggal putra Negeri Jiran.
"Selama ini, pelatih Misbun selalu mendampingi saya dalam setiap turnamen," ucap Lee Zii Jia.
"Saya berharap di Nanning nanti saya bisa bekerja sama dengan baik bersama asisten pelatih Wijaya yang mengisi kekosongan posisi pelatih Misbun," ucap dia lagi.